oleh : ekorahardhin
hari ini musim tandur
seperti hari masihlah pagi
tak berharap hujan
tak berharap mimpi
jiwa resah
seperti pematang basah
mengharap cemas akan matahari
pesan pesan telah kubisikkan
pada hijau batang batang padi
darinya telah kau lekatkan
aku dijenjang lehermu
sementara lumbung belumlah terpenuhi
meracau menentang pematang gersang
ah sejenak tengok sajalah
anggang anggang masih bermain riang
dihamparan hijau gersang
mei 11
borneo
hari ini musim tandur
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar